Humas – STIKes Respati Ketua Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Respati, Dr. Lilis Lisnawati, S.ST., M.Keb menghadiri kegiatan Rembuk Stunting Kabupaten Tasikmalaya, yang bertempat di Aula Wiradadaha Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Senin (01/08/2022), di damping oleh Kepala Lembaga Pengabdian & Penelitian kepada Masyarakat (LPPM) Sinta Fitriyani, S.K.M., M.K.M.
Dalam kegiatan tersebut Wakil Bupati Tasikmalaya, H Cecep Nurul Yakin Sebagai Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting memberikan penghargaan untu STIKes Respati, “Sebagai Inovator Dokter Spesialis Anak Melaksanakan Penanganan Stunting di Desa Lokus dan “Sebagai Kreator Aplikasi Android “Si Centing”. yang di terima langsung oleh ketua STIKes Respati Dr. Lilis Lisnawati, S.ST., M.Keb.
ini merupakan wujud aksi dukungan produktivitas dan inovasi SDM STIKes Respati yang melaksankan fungsinya sebagai salah satu unsur Pentahelix dalam pembangunan nasional termasuk diantaranya dalam upaya penurunan stunting yang menjadi prioritas nasional termasuk di Kabupaten Tasikmalaya.
“Harapannya melalui adanya kedua penghargaan tersebut dapat memberikan manfaat bagi pengambil kebijakan di lingkungan pemerintah dalam merumuskan kebijakan dan perencanaan program yang meilibatkan lintas sektoral, memberikan kemudahan bagi tim pelaksana dilapangan dalam pengelolaan data stunting serta menjadi modelling the way upaya preventif, dan promotif.
Target akhirnya adalah keberadaan inovasi yang dihasilkan STIKes Respati dapat memberikan manfaat secara langsung kepada masyarakat dan mampu berkontribusi secara signifikan dalam menurunkan angka kejadian stunting di Kabupaten Tasikmalaya.” Ujar Dr. Lilis.
Beliau juga menambahkan, harapan untuk jangka panjangnya “melalui penghargaan ini, sebagai langkah awal bagi Respati berperan menjadi fasilitator dan inovator pencetus “suksesi wilayah pemodelan tanggap stunting” di mulai dari tingkat posyandu, Desa/Kecamatan/ kabupaten/ regional provinsi dan bisa diadopsi menjadi bagian strategi dari program penurunan stunting di tingkat nasional”.
Hal tersebut dapat terwujud melalui adanya ruang dukungan pemerintah dalam memfasilitasi STIKes Respati, mengambil peran penting dalam merealisasikan peran para intelektual akademisi yaitu menjadikan target penurunan stunting sebagai bagian dari fokus kajian dari Tridharma PT secara komprehensif,
Ketersediaan dukungan pemerintah dalam memfasilitasi unsur- unsur penunjang seperti; sarana prasarana, dukungan SDM lintas sektoral, dan kolaborasi dengan para mitra usaha/ swasta dengan STIKes Respati, akan efektif memperkuat riset dan pengadian masyarakat yang siap diadopsi menjadi Langkah strategis penurunan stunting di tingkat nasional. “ Ungkap Dr. Lilis usai menerima penghargaan”. (Fy)